Cetak

SMKN 7 Kota Serang Mengadakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah

WhatsApp Image 2022 08 04 at 08.24.03

 

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan salah satu agenda rutin tahunan yang diselenggarakan sekolah. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan siswa baru pada seluruh komponen sekolah beserta aturan, norma, budaya, dan tata tertib di dalamnya. Hal inipun dalam rangka mempersiapkan mereka untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar dengan lebih baik. Kemudian memperkenalkan dan menampilkan siswa dengan warga sekolah lainnya dalam rangka membangun lingkungan sosial yang menyenangkan, inspiratif, edukatif, dan kondusif;

Tujuan selanjutnya adalah menanamkan wawasan wiyata mandala sehingga siswa baru memahami hak dan kewajibannya, termasuk memahami fungsi dan peran sekolah, guru, siswa dan masyarakat lingkungan sekolah. Semuanya dalam rangka mewujudkan visi, misi, dan tujuan pendidikan secara komprehensif dan berkelanjutan. Seterusnya adalah menanamkan sikap mental, spiritual, budi pekerti yang baik, tanggung jawab, toleransi, dan berbagai nilai positif lain pada diri siswa sebagai implementasi penanaman konsep iman, ilmu, dan amal;

selanjutnya adalah meningkatkan kepedulian siswa baru terhadap masalah lingkungan dalam rangka menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, sehat, hijau, aman, dan nyaman. Kemudian, memperkenalkan berbagai kegiatan dan prestasi sekolah baik intrakurikuler, ekstrakurikuler, maupan nonkurikuler agar menjadi motivasi bagi peserta masa pengenalan lingkungan sekolah. dan terakhir adalah meningkatkan kepedulian peserta masa pengenalan lingkungan sekolah terhadap lingkungan dalam upaya menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, sehat, hijau, aman, dan nyaman.

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMK Negeri 7 Kota Serang dilaksanakan atas perintah resmi dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten, yang dilaksanakan pada hari Rabu 13 Juli sampai dengan 14 Juli 2022 dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Pembukaan MPLS dibuka oleh Kepala SMK Negeri 7 Kota Serang yaitu Drs. H. Subai, M.M. beserta seluruh Pendidik dan Tenaga Pendidikan, serta juga dilakukan pelepasan balon ke udara sebagai tanda dan harapan agar SMK Negeri 7 Kota tetap terus mengudara baik dibidang akademik maupun non akademik.

Selamat datang adik-adik peserta didik baru!